Muratara, (Sumaterakito.com) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas Utara H.Ikral memimpin doa pada acara Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Musi Rawas Utara dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Musi Rawas Utara ke-11, Jumat (28/7/24).

Rapat paripurna itu sendiri bertemakan “Mewujudkan Citra Muratara Berhidayah yang Damai dan Riang Gembira” di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Musi Rawas Utara.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Musi Rawas utara H. Devi Suhartoni, Wakil Bupati H. Inayatullah, Pj Gubernur Sumsel yang diwakili oleh staf ahli bidang Pemerintahan,hukum dan politik Pandi Cahyo, Ketua DPRD Kabupaten Muratara Efriansyah, Wakil Ketua I DPRD Sukri Alkap, Wakil Ketua II DPRD Devi Arianto, Seluruh Anggota DPRD Kabupaten Muratara, Kaporles Muratara, Dandim 0406 MLM, Kajari Lubuk Linggau, Komisioner KPU Kabupaten Muratara dan jajaran lainnya.

Dalam sambutanya ketua DPRD Muratara “Efriansyah mengatakan, Kabupaten Muratara terbentuk melalui proses panjang yang sarat dengan pengorbanan. Untuk itu marilah kita ucapkan terima kasih seraya mendoakan agar seluruh jerih payah dan upaya para perintis pemekaran Kabupaten Muratara menjadi amal jariyah bagi mereka semua” sampainya.

Dalam kesempatan ini Kakan Muratara H.Ikral memimpin doa yang penuh rasa syukur kepada Allah SWT, “Ya Allah Engkau Maha pemberi petunjuk, berilah kami petunjuk ke jalan yang benar agar kami dapat menjalankan amanah yang kami emban ini dengan sebaik-baiknya.

Sehingga dapat membawa kemaslahatan bagi umat khususnya masyarakat kabupaten muratara yang kami cintai ini, Satukan kami dalam gerak dan langkah menuju masyarakat muratara berhidayah dengan penuh berkah” ujar H.Ikral dalam doanya. (Sk.com/Adv*)